BLOGGER BLOG kali ini ingin sharing seputar dasar-dasar pembuatan sebuah blog sesuai dengan pengetahuan yang aku miliki, berdasarkan pengalaman mengelola beberapa blog yang telah bisa nangkring pada halaman pertama hasil pencarian Google. Aku tidak terlalu ahli juga dalam bidang rancang-bangun sebuah blog, namun tak apalah, akan aku share sesuai pengetahuan dan kemampuanku saja. Oleh karenanya aku mohon maaf bilamana dalam pembahasannya nanti tidak terlalu mengena.
Di dalam artikel yang terdahulu telah dibahas perihal apa saja yang berkaitan dengan keberadaan sebuah Web/Blog, yang pada dasarnya mencakup 5 hal penting dan paling mendasar. Bilamana anda belum membacanya, silahkan anda menuju ke halaman artikel yang terdahulu tersebut, atau anda klik di sini.
Selanjutnya, kali ini akan aku bahas beberapa istilah penting dalam dunia blogging, yaitu :
Di dalam artikel yang terdahulu telah dibahas perihal apa saja yang berkaitan dengan keberadaan sebuah Web/Blog, yang pada dasarnya mencakup 5 hal penting dan paling mendasar. Bilamana anda belum membacanya, silahkan anda menuju ke halaman artikel yang terdahulu tersebut, atau anda klik di sini.
Selanjutnya, kali ini akan aku bahas beberapa istilah penting dalam dunia blogging, yaitu :
- Blogging adalah berbagi; Dengan memiliki blog berarti anda akan siap untuk berbagi dengan orang banyak mengenai semua hal yang anda bagi. Dalam aktivitas ini anda akan tentunya membagikan informasi yang bermanfaat bagi semua orang dan tentunya yang berkualitas.
- Desain; Dalam aktivitas blogging nanti pada awalnya kita akan banyak membahas hal-hal yang berkaitan dengan desain blog, untuk itulah akan lebih baik bagi anda untuk mempelajari beberapa hal dasar mengenai desain blog seperti tata letak blog, gadget atau widget, template blog dan juga mengenal berbagai kode warna blog.
- Kode HTML; Untuk yang satu ini saya tidak menekankan anda untuk mempelajari-nya secara mendalam saat ini tetapi setidaknya anda harus tahu apa itu kode html dan dibagian mana kita dapat menjumpai kode-kode tersebut.
- Traffic; secara sederhana traffic ini adalah kualitas pengunjung untuk blog kita baik itu dari jumlah pengunjung dan kualitas pengunjung itu sendiri. Berkaitan dengan traffic ini tentunya kita akan mencoba mengenal bagaimana mendapatkan traffic yang banyak dan melakukan link building untuk meningkatkan traffic
- High quality content; high quality content adalah konten berkualitas. Saya pribadi mengatakan bahwa blogging itu berarti membagikan atau berbagai sesuatu yang berkualitas, original serta segar.
- Link exchange; istilah yang satu ini merupakan cara untuk meningkatkan pengunjung ke blog kita melalui bertukar link sesama bloger.
1. Jangan menggunakan Splash Page / Halaman Selamat Datang
Splash page adalah halaman awal yang adapada sebuah blog, lihat apabila mengunjungi
sebuah website, umumnya sebuah gambar dengan tulisan "Welcome /Selamat
Datang" atau "Click here to enter". Faktanya hal ini tampil
begitu-begitu saja tanpa ada kegunaan yang pasti. Jangan biarkan
pengunjung anda memiliki alasan untuk menutup website anda / meng-klik
tombol "Back". Berikan pengunjung anda isi dari website/blog anda tanpa ada
halangan sebuah splash page.
2. Jangan menggunakan banner iklan berlebihan
Meskipun rata-rata pengguna internet telah terlatih untuk mengabaikan
iklan banner sehingga mereka tidak akan tertarik dengan iklan yang
berlebihan tersebut. Sebaliknya, sediakan konten iklan yang relevan dengan konten
website/blog anda, dan biarkan pengunjung anda yang merasa butuh untuk
membeli, bukan dipaksa untuk membeli.
3. Gunakan navigasi menu yang jelas dan sederhana
Anda perlu menyediakan navigasi yang sederhana dan navigasi yang
langsung ke tujuan, jadi meskipun anak kecilpun akan dapat
menggunakannya. Jauhi navigasi berbasis Flash yang rumit atau multi
drop-down menu yang rumit. Apabila pengunjung web anda kesulitan
menggunakan navigasi web anda, mereka akan meninggalkan website anda dan beralih ke blog lain.
4. Miliki indikasi yang jelas dimana user berada
Saat pengunjung sedang asyik browsing website anda, anda tentu ingin
mereka betul-betul mengetahui bagian dari website dimana mereka berada.
Dengan itu, mereka akan dapat mengakses informasi yang relevan dan
mengakses tiap bagiannya dengan mudah. Jangan buat bingung pengunjung
anda pada saat browsing. Oleh karenanya, gunakanlah widget-widget yang penting untuk navigasi-blog.
5. Hindari menggunakan suara pada website anda
Apabila pengunjung ingin tinggal cukup lama di website anda, membaca
konten disana, anda tentu ingin pastikan bahwa mereka tidak terlalu terganggu
dengan suara musik yang berulang-ulang di blog/web anda. Apabila anda tetap
memaksakan adanya suara musik, pastikan terdapat kontrol untuk mematikan
atau mengurangi volume suara musiknya. Ingatlah satu hal, membaca tersebut membutuhkan suatu ketenangan suasana sekitarnya.
6. Hindari terlalu banyak menggunakan widget atau fitur flash
Apabila anda termasuk admin yang hoby menghias blog anda karena ingin
berbeda dengan blog atau website lain, atau hanya untuk melengkapi
perlengkapan di situs anda. STOP! disitu. Banyak pengunjung yang kecewa
dengan loading situs anda, dan akan meninggalkan situs anda lalu beralih
ke blog/website lain. Gunakanlah fitur-fitur sederhana serta bermanfaat dan jangan
terlalu berlebihan untuk menghias blog/website anda dengan berbagai macam iklan-iklan yang mungkin tidak terlalu bermanfaat.
7. Jangan gunakan widget pelacak IP address dsb
Apakah dengan memasang widget ini bermanfaat bagi anda? Banyak orang yang
terjerumus dalam persepsi yang salah dengan memasang widget pembaca atau
pelacak IP pengunjung dan 80% dari mereka membuang tempat dengan
sia-sia. Hentikan sekarang juga! Banyak sekali orang di luar sana yang
tidak suka gerak-gerik mereka di awasi. Memasang widget pelacak IP bukan
menambah keren blog atau website. tetapi menjadi beban bagi loading blog. Widget semacam ini lebih baik di pakai di website yang menangai client
dalam jumlah yang sangat besar.
8. Gunakan panduan warna yang baik
Bila anda ingin membuat pengunjung anda nyaman dan datang lagi,
berikanlah pelayanan yang baik dengan memberikan penampilan yang baik
dan dan tertata rapih. jangan menjadikan website/blog anda mirip seperi
kandang ayam yang acak-acakan yang penuh banner/widget yang tertata
dengan tidak rapih. Gunakanlah template yang baik, dan paduan warna yang sesuai sehingga tidak membuat mata pengunjung anda pusing.
9. Fokus pada suatu konten yang original dan berkualitas
Bilamana anda ingin keberhasilan blog untuk menembus jajaran elite hasil pencarian Google search engine atau yang lainnya, fokuslah untuk selalu menampilkan konten-konten yang original dan berkualitas, jangan mudah untuk melakukan copy-paste konten blog lain, atau jangan me-repost artikel atau konten yang ada. Kalau toh terpaksa hal tersebut anda lakukan, jangan lupa untuk mencantumkan sumber tulisan aslinya.
9. Fokus pada suatu konten yang original dan berkualitas
Bilamana anda ingin keberhasilan blog untuk menembus jajaran elite hasil pencarian Google search engine atau yang lainnya, fokuslah untuk selalu menampilkan konten-konten yang original dan berkualitas, jangan mudah untuk melakukan copy-paste konten blog lain, atau jangan me-repost artikel atau konten yang ada. Kalau toh terpaksa hal tersebut anda lakukan, jangan lupa untuk mencantumkan sumber tulisan aslinya.
Demikianlah uraian BLOGGER BLOG, bila ada kurangnya, kami mohon maaf.
1 komentar:
Malam mas, mantep postingannya thanks udah berbagi ilmu ...
BalasSalam sukses..
Silahkan berkomentar bilamana ingin mendapatkan backlink, link aktif dalam komentar pasti akan terhapus. Jangan lupa untuk follow blog ini setelah meninggalkan komentar.