logo blog
Selamat Datang Di Blogger Blog 67
Terima kasih atas kesediaan anda berkunjung di Blogger Blog 67 ini,
Semoga apa yang saya share dan tulis di sini dapat bermanfaat dan memberikan motivasi pada kita semua
untuk terus berkarya dan berbuat sesuatu yang dapat berguna bagi masyarakat, khususnya masyarakat Indonesia.

MEMPERKECIL PROSENTASE BOUNCE-RATE SEBUAH BLOG

Blogger Blog
BLOGGER BLOG kali ini ingin berbagi cara tentang memperkecil prosentase bounce rate pada blog yang sebenarnya pengetahuan ini baru saja aku peroleh dan baru saja aku mengerti. Ternyata masalah blounce rate ini cukup memberikan dampak yang signifikan terhadap perkembangan blog yang kita bangun dan atau kita miliki. Setiap blogger tentu ingin agar blog yang dimilikinya mampu memiliki Alexa-rank yang cukup rendah dengan posisi page-rank blog yang tinggi, salah satu kunci utamanya terletak pada masalah bounce rate ini.

Sebelum kita menginjak kepada pokok bahasan yang sebenarnya, ada baiknya kita memahami terlebih dahulu tentang istilah bounce rate tersebut. Berikut ini definisi bounce rate yang diberikan oleh Google Analytics, yaitu :
Bounce rate is the percentage of visits that go only one page before exiting a site.
Cukup singkat, dan bila diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia, artinya kurang lebih menjadi seperti berikut ini
Bounce rate adalah persentase kunjungan hanya pada satu halaman blog sebelum meninggalkan sebuah situs/blog.
Artinya begini, Bounce rate adalah suatu nilai (dalam persentase) yang menggambarkan jumlah pengunjung yang langsung meninggalkan blog/website anda setelah membuka (hanya) sebuah halaman artikel blog dari sekian banyak halaman artikel blog yang ada.  Kata kunci utamanya adalah membuka hanya satu halaman artikel/postingan, kemudian pergi dan menutup blog tersebut.

Darimana kita bisa tahu angka Bounce Rate tersebut ? Kita bisa tahu nilai Bounce rate blog kita, salah satunya dengan mempergunakan tools statistik, contohnya Google Analytics. Namun dalam perkembangannya, Alexa.com  juga telah menyediakan informasi tentang prosentase bounce rate ini. 

Perhatikan gambar berikut, data tentang prosentase Bounce rate yang aku peroleh dari Alexa.com.

Blogger Blog

Permasalahan berikutnya adalah : Apa yang menjadi sebab utama tingginya prosentase Bounce rate tersebut ? Berikut penjelasan dari Google Analytics tentang hal tersebut :
There are a number of factors that contribute to your bounce rate. For example, visitors might leave your site from the entrance page if there are site design or usability issues. Alternatively, visitors might also leave the site after viewing a single page if they've found the information they need on that one page, and had no need or interest in visiting other pages.
Banyak faktor yang ikut berkontribusi terhadap tingginya prosentase Bounce rate blog anda, salah satunya adalah para visitor langsung pergi meninggalkan blog anda (setelah mendapat informasi tentang suatu hal yang dibutuhkan) manakala ia tidak lagi merasa tertarik untuk membaca artikel-artikel yang lainnya (yang ada dalam blog anda).

Hal-hal lain yang dapat menjadi penyebab tingginya prosentase Bounce rate ini adalah :

Single Page Site, artinya sebuah blog/situs yang hanya memiliki halaman tunggal, sehingga para pengunjung tidak lagi mendapatkan pilihan untuk membaca artikel-artikel yang lainnya.

Site Design, artinya sebuah blog/situs yang memiliki disain kurang menarik, mungkin masalah navigasi blog yang kurang memadai atau terlalu padatnya iklan-iklan yang dipasang atau kombinasi warna disain blog yang cepat melelahkan mata dan lain-lain.

Loading Blog yang lambat, artinya begini, para visitor tentu tidak suka menunggu terlalu lama hanya untuk mengakses suatu informasi yang (mungkin) sedang dicarinya dalam sebuah blog. Nah, bilamana loading blog yang ia tuju tersebut terlalu lama, bisa jadi ia akan berpindah ke blog yang lain, yang nota bene lebih cepat proses loadingnya.

Informasi asal-asalan, artinya begini, informasi yang ditampilkan dalam sebuah artikel blog, kita tulis secara asal-asalan atau dalam bentuk informasi yang pendek-pendek dengan gaya bahasa yang awut-awutan. Hal ini tentu saja membuat pengunjung menjadi jengkel, sehingga ia malas untuk membuka halaman-halaman yang lainnya.

Berikut ini saya sajikan sebuah video tentang masalah prosentase Bounce rate tersebut.



Memperkecil Prosentase Bounce rate Blog.

Untuk memperkecil prosentase Bounce rate ini setidaknnya terdapat 3 (tiga) cara pokok dan paling penting, yaitu  :

Tuliskan artikel anda secara sebagaimana mestinya dengan suatu uraian yang lengkap dan menyeluruh tentang suatu hal yang sedang anda bahas tersebut.

Pergunakan template blog yang SEO friendly dengan loading yang ringan, optimasikan blog anda tersebut secara maksimal, namun jangan terlalu berlebihan (untuk menghindari praktek spam).

Disain ulang blog anda sehingga menjadi lebih menarik, gunakan menu-menu navigasi secukupnya jangan berlebihan, dan jangan terlalu banyak memasang iklan pada halaman home-page.

Selain tiga cara pokok tersebut di atas, masih ada beberapa cara yang dapat anda praktekkan, yaitu :

1. Perbanyak jumlah artikel berkualitas dan artikel-artikel jangkar pada blog anda.
2. Gunakan navigasi Related-post pada tiap-tiap postingan blog.
3. Gunakan metode Read-more pada halaman home-page blog.
4. Gunakan gambar-gambar postingan yang telah teroptimasi dengan baik.
5. Gunakan target-blank (membuka jendela baru) untuk menjelaskan suatu hal.
6. Gunakan menu navigasi blog yang memadai, tidak usah berlebihan.
7. Kembangkan internal-linking secara maksimal namun jangan berlebihan.

Demikianlah uraian kami tentang cara-cara memperkecil prosentase Bounce rate dalam sebuah blog, semoga dapat bermanfaat.


Bilamana anda membutuhkan backlink untuk memperkuat posisi SERP blog anda, silahkan menuju ke link Forum Komunikasi Majalah Blog (FKMB).


Enter your email address to get update from BloggerBlog67.
Print PDF
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

7 komentar

wah kecil sekali bounce rate blog ini gan.. keren dah..

Balas

@yoyo : Thanks mas bro, kapan-kapan main lagi ya ?

Balas

Tutorial tentang bounce rate blog yang mantap, dapat menambah wawasan saya yang newbie.
Salam blogger.

Balas

makasih gan penjelasannya, kebetulan web ane berat nih :D

Balas

maslah SEO lagi -_-
ribetlah bang! :(

Balas

Yah Bounce Rate ini memang harus diupayakan sekecil mungkin demi untuk meningkatkan pageview blog

Balas

Informasi yang benar-benar berguna bagi blogger newbie seperti saya

Balas

Silahkan berkomentar bilamana ingin mendapatkan backlink, link aktif dalam komentar pasti akan terhapus. Jangan lupa untuk follow blog ini setelah meninggalkan komentar.

Copyright © 2015. blogger blog 67 - All Rights Reserved | Template Created by Info Blog Proudly powered by Blogger