logo blog
Selamat Datang Di Blogger Blog 67
Terima kasih atas kesediaan anda berkunjung di Blogger Blog 67 ini,
Semoga apa yang saya share dan tulis di sini dapat bermanfaat dan memberikan motivasi pada kita semua
untuk terus berkarya dan berbuat sesuatu yang dapat berguna bagi masyarakat, khususnya masyarakat Indonesia.

Standart Kualitas sebuah Artikel Blog

Blogger Blog, konten bannerBlogger Blog. Pada kesempatan pertama ini (mulai kegiatan blogging lagi), saya akan sedikit uraikan tentang seputar Standart Kualitas sebuah Artikel Blog, yang dewasa ini sangat urgent kita perhatikan, terutama dalam kaitan sukses tidaknya sebuah aktivitas blogging yang kita lakukan. Sebagaimana kita ketahui bersama "Content is the King" adalah merupakan sebuah idioms yang terkenal di kalangan para blogger, yang maksudnya adalah merupakan penekanan pada konten blog yang berupa artikel-artikel atau postingan blog. Postingan (artikel) blog ini merupakan syarat mutlak atau faktor terpenting untuk menentukan berkembang tidaknya sebuah blog.

Sepertinya agak susah untuk menjelaskan standart kualitas sebuah artikel blog ini, hal ini disebabkan karena banyak parameter yang terkandung di dalamnya, dan terus terang saja tidak ada satupun blogger yang dapat mengetahuinya secara eksak atau pasti. Kebanyakan dari mereka hanya meraba-raba berdasarkan penjelasan umum dari Webmaster Guidelines milik Google. 

Konten yang bagus adalah konten yang unik serta memiliki paduan kata maupun kalimat yang mudah dimengerti oleh para pengunjung blog, fresh atau original serta memiliki konversi traffic yang tinggi. Konten yang bagus adalah juga konten yang sedikit (fast moving) namun tetap mempertahankan kualitas hubungan hierarkhi antar frase satu dengan yang lainnya, serta mampu meraih banyak indeks yang potensial, sehingga konversi trafficnya menjadi tinggi. Dan yang paling utama adalah berkaitan dengan masalah originalitas serta kualitas konten yang bersangkutan.

Konten atau artikel yang bagus dan disukai oleh Google adalah yang bersifat informatif, fresh serta memperhatikan kepentingan pengunjung blog. Dalam hal ini diharapkan untuk dapat memberikan wawasan pengetahuan yang cukup mendalam bagi setiap pengguna internet yang memanfaatkan Google Search Engine. Konten atau artikel yang original dan berkualitas ini akan mampu untuk menaikkan traffic blog secara perlahan namun pasti menuju ke arah yang lebih positif serta mampu bertahan dari terpaan berbagai algoritma-algoritma Google yang ada dan sedang berlaku.

Ciri-ciri Konten Blog yang berkualitas.

Ciri pertama, konten wajib memiliki nilai informatif, mendidik, dan menghibur. Buatlah konten yang bermanfaat buat orang lain baik itu topik tentang pertanian, kesehatan, maupun otomotif. Konten yang memiliki ciri di atas biasanya sangat diminati dan dicari khususnya bagi masyarakat awam yang menghadapi masalah darurat dan butuh informasi yang cepat.

Ciri kedua, konten wajib original buatan anda sendiri, mencuri konten dapat berdampak tidak sehat terhadap web/blog anda. Rank anda akan menurun serta akan hilang dari indeks google. Algoritma google sangat tidak menyukai konten bajakan, oleh sebab itu sangat disarankan untuk menghindarinya, jika anda blogger pemula dan belum memiliki banyak pengalaman dalam menulis sebaiknya mencari informasi di situs - situs yang menyediakan e-book gratis mengenai cara menulis artikel dengan mudah, atau kalau anda tidak memiliki waktu yang cukup bisa dengan jalan membeli artikel dari jasa penulisan konten blog, itu jika anda memiliki dana yang berlebih.

Ciri ketiga, konten wajib relevan dengan topik web/blog anda. Menulis konten jangan sekedar menulis asal ada, asal banyak, dan asal rame. Tetapi konten yang anda buat harus sesuai dengan deskripsi blog anda. Tetaplah konsisten dengan topik blog anda, pengunjung akan menilai blog anda tidak kredibel dan malas untuk kembali lagi jika konten yang anda punyai seperti gado-gado. Jadikan web/blog anda sebagai sumber rujukan setiap orang yang mencari informasi yang berkenaan dengan topik web/blog yang anda pilih.

Ciri keempat, konten wajib memiliki atribut. Selain judul konten, jangan lupa untuk mengaktifkan tanggal postingan konten, ini penting untuk memudahkan algoritma google mengindeks sejauh mana anda selalu mengupdate konten anda. Gunakan keyword yang relevansi dengan konten, perhatikan pula tata bahasa dan ejaan kata.

Ciri kelima, Konten wajib ramah SEO. Untuk ciri ini silahkan klik postingan kami yang berjudul "Strategi menulis konten menggunakan teknik SEO". Buatlah konten yang mendalam usahakan jumlah kata dalam postingan anda di atas 1000 karakter, meskipun tidak ada aturan baku yang mengharuskan, semakin banyak jumlah huruf dalam konten anda akan semakin baik dan algoritma Google sangat menyukai konten yang mendalam.

Ciri keenam, nama penulis konten wajib terpasang. Ini merupakan salah satu faktor penilaian Google meskipun rumor mengatakan ini sudah tidak berlaku lagi, namun para pakar SEO berpendapat bahwa faktor ini masih penting dalam mengoptimalkan kepercayaan pengunjung terhadap kualitas sebuah konten. Selain itu para pakar masih memasukkan faktor ini kedalam faktor-faktor penting SEO Offpage, untuk lebih jelasnya silahkan baca "Sukses SEO dengan Tabel Periodik SEO".

Ciri ketujuh, konten wajib memiliki unsur penghibur. Konten yang hanya berisikan tulisan semata akan membuat pengunjung yang membacaanya merasa bosan dan jenuh, oleh karenanya sebaiknya konten anda memiliki gambar-gambar yang relevan dengan isi konten. Jika memungkinkan sisipkan file yang dapat di download secara gratis. Tetapi jangan lupa gambar dan video yang anda pasang harus original bukan copas, jika tidak punya anda bisa menggunakan penyedia gambar dan video open source seperti pinterest dan youtube.

Enter your email address to get update from BloggerBlog67.
Print PDF
Next
« Prev Post
Previous
Next Post »

Silahkan berkomentar bilamana ingin mendapatkan backlink, link aktif dalam komentar pasti akan terhapus. Jangan lupa untuk follow blog ini setelah meninggalkan komentar.

Copyright © 2015. blogger blog 67 - All Rights Reserved | Template Created by Info Blog Proudly powered by Blogger